Tentang Kami

“Bali International Research Center for Banana” didirikan untuk memfasilitasi berbagai riset pisang dan inovasinya di Indonesia dan dunia. Pusat riset ini merupakan inisiatif antara Institut Teknologi Bandung dan Universitas Udayana dalam rangka peningkatan dan penguatan kolaborasi riset dan inovasi. Lokasi pulau Bali di bagian tengah Indonesia menjadikannya sangat strategis untuk menghubungkan peneliti dan masyarakat yang terlibat dalam riset pisang dari seluruh Indonesia.

Riset dan Inovasi

Mengembangkan riset lanjut terkait pisang melalui kerjasama inter-disiplin, multi-disiplin dan trans-disiplin dalam berbagai sektor (multi-sektor) untuk mendukung ketahanan pangan dan pembangunan berkelanjutan.

Pengembangan Basis Data

Survei dan pemetaan sebaran pisang di Bali khususnya dan di Indonesia umumnya dengan memanfaatkan teknologi geospasial, eksplorasi kultivar, koleksi spesimen dan data morfologis, koleksi dan studi omics dari kultivar pisang lokal, basisdata biogeografi dan biodiversitas pisang di Bali.

Pengabdian Masyarakat

Meningkatkan kapasitas masyarakat dalam pengembangan pangan melalui pemanfaatan basis data biogeografi dan biodiversitas pisang, membangun dan memperkuat jejaring kerjasama serta kemitraan dengan industri,perguruan tinggi, lembaga riset serta komunitas yang ada di Indonesia dan luar negeri.

Lebih Lanjut >>

Ketahui lebih lanjut tentang program dan kegiatan kami.

Sambutan Direktur

Sambutan Direktur

"BIRCB merupakan pusat riset dan inovasi yang menggabungkan beberapa peneliti, pemerhati, pengambil keputusan, pebisnis, pemerintah daerah, komunitas lokal yang membentuk aliansi bersinerji satu dengan lainnya secara berkelanjutan. Dalam konteks pengembangan sains dan teknologi maka kekuatan interdisiplin, multidisiplin dan transdisiplin akan menjadi hal utama sehingga Bali khususnya tidak hanya dikenal sebagai pusat wisata saja tetapi juga akan dikenal sebagai salah satu pusat pengembangan sains dan teknologi di dunia." Selengkapnya >>

Ekspedisi Biogeografi dan Biodiversiti Pisang Bali 2017

Berita Terbaru